Kamis, 29 Desember 2011

Info Buku Baru Manajemen Transportasi Ramah Lingkungan

Tulisan 4 Bahasa Inggris Bisnis 1#


Judul: Transportasi dan Perubahan Iklim Kontribusi Transportasi Indonesia dalam Rangka Mengurangi Emisi Gas Rumah Kaca
Penulis: Freddy Numberi
Penerbit: Bhuana Ilmu Populer, 2011
Tebal: xxx + 249 halaman

Transportasi merupakan salah satu penyumbang  emisi global, terutama karbon dioksida (23 persen). Angka ini didapat dari gabungan emisi dari berbagai moda transportasi, dari darat, laut, udara, jalan, dan moda lain. Apabila tidak ada upaya mengurangi emisi, pada tahun 2050, angka itu diperkirakan akan meningkat hingga 120 persen.

Pertambahan kendaraan bermotor adalah faktor utama penyebab tingginya emisi global. Teknologi dan bahan bakar yang dikembangkan masih sangat tergantung pada bahan bakar minyak. Lantas, kemacetan di banyak negara, yang menimbulkan pemborosan energi, semakin menjadi dan semakin memperparah kondisi pencemaran.

Banyak hal dapat dilakukan untuk mengurangi emisi gas rumah kaca di sektor transportasi, antara lain mengembangkan sistem dan manajemen transportasi yang lebih baik serta membangun moda transportasi yang efisien, bersih, dan ramah lingkungan. Selanjutnya adalah mulai beranjak ke energi hijau yang berasal dari tumbuh-tumbuhan. Biofuel dengan derivasi produknya, seperti biodiesel, bioetanol, dan biopremium, terbukti menghasilkan efek rumah kaca yang rendah. 

Buku ini memperlihatkan sejumlah upaya yang telah ditempuh pemerintah sebagai bukti komitmennya dalam mengurangi dan mencegah emisi global, terutama dari sektor transportasi.

Sumber : Kompas, 4 Des'2011

Tidak ada komentar:

Posting Komentar